• MTS ANNUR PALANGKA RAYA
  • MADRASAH MANDIRI BERPRESTASI

Kepala MTs Annur Hadiri Acara Perpisahan Purna Tugas Kabid Penmad Kanwil Kemenag Provinsi Kalteng

Palangka Raya (Humas) -  Bertempat di Aula MTs Negeri 1 Rabu (28/4/2021), ASN Kantor Kementerian Agama Kota Palangka Raya menggelar acara perpisahan satu orang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah masuk masa pensiun yakni H. Drs. Baihaqi,M.AP yang menjabat sebagai Kabid Penmad di Kanwil Kemenag Provinsi Kalteng.

Turut Hadir dalam acara perpisahan ini Kepala MTs Annur H. Rus’ansyah serta seluruh ASN Kantor Kementerian Agama Kota Palangka Raya.

H.Baihaqi yang memasuki masa pensiun ini dalam pesan dan kesannya menyampaikan  bahwa Beliau merasa terharu dan sedih, karena tidak bisa lagi bersama-sama dengan rekan kerjanya. Beliau juga menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh ASN rekan-rekan di Kantor kemenag sekalipun itu dalam kesalahan yang tidak disengaja. Beliau juga sampaikan bahwa seluruh ASN pasti akan pensiun, oleh karena itu jadikanlah bekerja menjadi sebuah kebahagiaan agar dalam menjalani pekerjaan menjadi sebuah kenyamanan.

Dalam kesempatan ini pula H. Baihaqi menyampaikan kata mutiara yang dikutip dari tokoh perdana menteri perempuan Margaret Thatcher yang menjadi pesan motivasinya kepada seluruh ASN dan pejabat kemenag yang hadir.

“Jaga Fikiran Anda ! karena fikiran akan menjadi perkataan Anda, Jaga Perkataan Anda ! karena perkataan akan menjadi Prilaku Anda, Jaga Prilaku Anda ! karena prilaku akan menjadi kebiasaan Anda, Jaga kebiasaan Anda ! karena kebiasaan akan menjadi karakter Anda, Jaga karakter Anda ! karena karakter menentukan nasib Anda,” tambahnya

Dikesempatan ini, Kepala MTs Annur H. Rus’ansyah juga ikut berkesempatan menyampaikan pesan dan kesannya. Beliau sampaikan bahwa H. Baihaqi adalah orang yang cerdas, bijaksana dan selalu memberikan hal positif, dan pastinya banyak hikmah yang bisa diambil dari sekian banyak penyampaian yang telah disampaikan. Tidak lupa pula ucapan terima kasih kepada H. Baihaqi atas bimbingan dan arahan kepada madrasah-madrasah khusunya MTs Annur, “Sehat selalu pa H. Baihaqi”.

“Ini bukanlah perpisahan sebenarnya, namun hanya perpisahan dalam aktivitas bekerja sehari-hari” ujar H. Rus’ansyah.

“Saya mewakili seluruh ASN dan keluarga besar MTs Annur menyampaikan “Permohonan maaf jika ada kekurangan dan kekeliruan yang kurang berkenan di hati bapak”, lanjutnya.

Acara perpisahan diakhiri dengan penyerahan kado dari masing-masing Kepala Madrasah dan ASN di Kantor Kemenag Kota Palangka Raya. (Juhairi_Yansah)

Tulisan Lainnya
SISWA KELAS IX MTS ANNUR IKUTI ASESMEN BAKAT DAN MINAT

MTs Annur (Humas) – Senin, 19 Februari 2024 Siswa Kelas IX MTs Annur  mengikuti Asesmen Bakat dan Minat (ABM) yang diinisiasi oleh Pusat Asesmen Pendidikan (Pusmendik) Kemend

19/02/2024 14:11 - Oleh H.RUS'ANSYAH,S.Ag,M.Pd - Dilihat 235 kali
Kakankemenag Kota Palangka Raya Beri Pembinaan Guru MA,MTs,MI dan RA Annur

Palangka Raya (Humas) – Bertempat di Ruang Aula MTs Annur, Senin (21/8/2023) Kepala Kantor Kemenag Kota Palangka Raya H. Nur Widiantoro melakukan pembinaan dan memberikan motivasi

21/08/2023 15:01 - Oleh H.RUS'ANSYAH,S.Ag,M.Pd - Dilihat 491 kali
Meriahkan HUT RI ke-78, MTs Annur Gelar Aneka Lomba

Palangka Raya (Humas) - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-78 Tahun 2023, MTs Annur dengan semangat menggelar berbagai kegiatan lomba, Rabu (16/08/2023). Adapun j

17/08/2023 07:47 - Oleh H.RUS'ANSYAH,S.Ag,M.Pd - Dilihat 677 kali
MTs ANNUR GELAR RAPAT PERSIAPAN HUT RI KE-78

MTs Annur (Humas) -Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, 17 Agustus 2023, MTs Annur Senin (14/8/2023) melakukan rapat persiapan HUT RI ke-

14/08/2023 13:24 - Oleh H.RUS'ANSYAH,S.Ag,M.Pd - Dilihat 522 kali
MTs Annur Gelar Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM)

Palangka Raya – Bertempat di Ruang Labkom Senin 31 Juli 2023, Madrasah Tsanawiyah Annur menggelar Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM). Workshop IKM dilaksanakan bertuju

31/07/2023 21:19 - Oleh H.RUS'ANSYAH,S.Ag,M.Pd - Dilihat 622 kali
Gelar PTS Genap untuk Mengukur Ketercapain Pembelajaran

MTs Annur sejak Rabu 1/3/2023 - Sabtu 4/3/2023 Maret 2023 menggelar Penilaian Tengah Semester Genap Berbasis Android Tahun Pelajaran 2022-2023 diikuti oleh seluruh siswa kelas VII dan V

02/03/2023 11:00 - Oleh H.RUS'ANSYAH,S.Ag,M.Pd - Dilihat 585 kali
Gelar PTS Genap untuk Mengukur Ketercapain Pembelajaran

MTs Annur sejak Rabu 1/3/2023 - Sabtu 4/3/2023 Maret 2023 menggelar Penilaian Tengah Semester Genap Berbasis Android Tahun Pelajaran 2022-2023 diikuti oleh seluruh siswa kelas VII dan V

02/03/2023 10:15 - Oleh H.RUS'ANSYAH,S.Ag,M.Pd - Dilihat 309 kali
Targetkan 3 Rombel, Kepala MTs Annur Lakukan Ini

Palangka Raya (Humas) – Kepala MTs Annur Palangka Raya, H. Rus’ansyah memimpin rapat persiapan penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2023/2024 di ruang Labkom

12/02/2023 11:45 - Oleh H.RUS'ANSYAH,S.Ag,M.Pd - Dilihat 325 kali
Bangun Karakter Religi Siswa, MTs Annur Gelar Briefing

Palangka Raya (Humas) – MTsN 3 Hulu Sungai Tengah (HST) menggelar briefing pagi kepada siswa kelas VII, VIII dan IX yang berjumlah 215, Kamis (10/02/22) pagi di halaman madrasah.

05/02/2023 07:17 - Oleh H.RUS'ANSYAH,S.Ag,M.Pd - Dilihat 343 kali
Rus’ansyah : Pramuka Bentuk Kepribadian, Kecakapan dan Akhlak Mulia Siswa

Palangka Raya (Humas) - Madrasah Tsanawiyah (MTs) Annur melaksanakan kegiatan ekstra kurikuler (ekskul) wajib pramuka. Kegiatan ekskul pramuka tersebut dilaksanakan setiap hari Sabtu ya

04/02/2023 16:44 - Oleh H.RUS'ANSYAH,S.Ag,M.Pd - Dilihat 469 kali